TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertemuan Presiden Joko Widodo dengan Presiden Namibia, Hage Gottried Geingob di Istana Kepresidenan Bogor, menghasilkan berbagai kerjasama di sektor infrastruktur hingga maritim.
Presiden Jokowi menjelaskan, kedua negara membahas berbagai upaya untuk meningkatkan kerjasama bilateral, yang pertama di bidang infrastruktur dengan membangun perumahan rakyat di Namibia.
"Saya mendorong partisipasi BUMN Indonesia, PT Wika (Wijaya Karya) dalam pembangunan infrastruktur di Namibia, khususnya perumahan rakyat 2 ribu unit," ujar Jokowi di Istana Bogor, Kamis (30/8/2018).
Menurut Jokowi, pembangunan rumah di Namibia bisa lebih banyak lagi dan diharapkan Presiden Geingob dapat mendukungnya agar kesepakatan bisnis tersebut segera ditandatangani oleh Indonesia dan Afrika Infrastruktur Dialog yang akan dilaksanakan pada Agustus 2019 di Bali.
"Kemudian di bidang perdagangan, saya telah mendorong peningkatan perdagangan melalui pembuatan target dan roadmap yang jelas, saya juga mengusulkan penurunan tarif bagi produk-produk kedua negara," ujar Jokowi.
"Saya juga mendorong kerjasama di bidang industri strategis dan saya senang delegasi Namibia akan berkunjung ke PT Dirgantara Indonesia di Bandung, besok," kata Jokowi.
Kesepakatan kerjasama lainnya, kata Jokowi, juga di bidang maritim dan perikanan dengan mengajak pemerintahan Namibia memerangi penangkapan ikan secara ilegal.
"Kerjasama tersebut telah disepakati dengan penandatanganan MoU terkait perikanan dan kelautan," ujarnya.
http://www.tribunnews.com/nasional/2018/08/30/presiden-jokowi-dan-presiden-geingob-sepakat-kerjasama-bidang-infrastruktur-hingga-maritim
No comments:
Post a Comment