TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Joko Widodo maju di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.
Namun, ini bukan Joko Widodo presiden petahana, melainkan caleg dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, beredar poster bergambar Joko Widodo memakai peci berwarna hitam dan baju berwarna hitam dalam berwarna putih.
Baca: Sudirman Said Minta Saran ke JK untuk Maju Jadi Caleg Dapil Jawa Tengah
Poster itu mencantumkan nomor 8, nomor urut PKS di Pemilu 2019. Tagar #2019BerkhidmatuntukUmat juga terpampang di poster.
Rencananya, Joko Widodo maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPRD Provinsi Jawa Tengah daerah pemilihan (dapil) II, yang meliputi wilayah Kabupaten Kendal, Kabupaten Semarang, dan Kota Salatiga.
Ini bukan pertama kali, Joko Widodo maju sebagai caleg.
Pada Pemilu 2014, dia maju sebagai caleg DPR RI melalui dapil Jateng IV.
http://www.tribunnews.com/nasional/2018/07/25/pks-usung-joko-widodo-sebagai-caleg-di-pemilu-2019
No comments:
Post a Comment